Senin, 18 Maret 2013



jika suatu saat kedua orang tua mu mulai lemah , jangan kita jauhi mereka , namun temanilah mereka , ingatkah kita saat masih kecil  ? saat kita belum bisa terbangun ? merekalah yang selalu ada disamping kita , saat lutut-lutut mereka mulai letih dan sakit untuk berjalan , bantulah mereka , turutilah setiap permintaan mereka , karna ketika kita berlatih untuk berjalan , bukankah mereka yang membantu kita untuk melangkah dalam kehidupan ? janganlah mengeluh ketika mereka telah bau , karena memang mereka telah bertambah tua , dan jangan paksakan mereka untuk mandi seperti halnya ketika mereka mengejar-ngejar kita untuk mandi saat kita masih kecil , itulah tanda jika kelak mereka akan meninggalkan kita didunia ini , saat kita memanggilnya dan mereka tak mendengar kita , janganlah kita mengucap kata yang mungkin akan menyakitkan hati mereka seperti "TULI" , tapi ulangilah kata yang ingin kita ucapkan pada mereka perlahan , atau mungkin tulislah dalam sebuah kertas , itulah mereka , semakin hari pendengaran mereka perlahan menghilang , jangan pergi dan mencari alasan ketika mereka meminta mu untuk mendengarkan cerita mereka , mereka hanya butuh waktu untuk bisa berada disamping kita , jangan kita tutup telinga ketika mereka ingin berkata dan mencurahkan semua isi hatinya kepada kita , ingatlah saat kita masih kecil , mereka selalu mendengarkan ocehan kita , selalu mendengar kata yang ingin kita keluarkan dari mulut kecil kita , jika suatu saat nanti mereka terbaring lemah , mereka tak dapat berbuat apa-apa lagi , jangan kita pergi dengan kesibukan yang ada , jangan kita bersenang-senang dengan orang yang saat ini dapat membuat kita senang , yang mereka inginkan hanyalah saat-saat kita bisa berkumpul dengannya , luangkanlah waktu mu untuk mereka , temani mereka , hiburlah mereka , dan saat itu juga , genggamlah tangan mereka erat-erat , seperti saat mereka menggenggam tangan kecil kita dulu , renungkanlah , berfikirlah , dan resapilah , saat ini hidup mereka takkan lama lagi , fikirkan apa yang telah mereka lakukan demi kita anaknya selama berpuluh-puluh tahun ini , jika suatu saat nanti akhirnya mereka akan terbujur kaku dan tak dapat membuka kedua mata mereka lagi , jantung mereka pun telah tak berdetak , apakah yang akan kita rasakan saat itu juga ? maka janganlah kita menyia-nyiakan waktu yang ada untuk mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar